cahayaislami99.blogspot.com |
Menjadi Mawar
Jadilah bunga mawar yang indah berpagarkan duri.
Jangan biarkan dirimu menjadi sebarangan bunga yang tetap juga indah, tetapi sayang tidak berduri.
Apabila tiada duri, tiada lagi benteng yang boleh melindungi keindahan si bunga dari sewenang-wenangnya didekati sang kumbang.
Lantas, tercemarlah keindahan dan murahlah nilainya.
Duri mawar itulah ditasybihkan dengan perbatasan aurat, akhlak dan al-haya’.
Dengan pagaran duri itu, kilauan warnanya semakin memancar indah dan harum aromanya menyelinap di segenap naluri yang mengundang kekaguman di hati sang kumbang hinggakan sang kumbang berfikir seribu kali untuk mendekatinya.
Pesan ini untuk semua muslimah yang masih mau mendengar seruan kebaikan. Dan ia meyakini benar firman ALLAH SWT :
“Wahai nabi! katakanlah kepada istri-istrimu, anak-anak perempuanmu, dan istri-istri orang mukmin, ” Hendaklah mereka menutupkan jilbabnya keseluruh tubuh mereka.” Yang demikian itu agar mereka lebih mudah dikenali, sehingga mereka tidak diganggu. Dan ALLAH Maha Pengampun, Maha Penyayang.” ( QS Al Ahzab: 59 )
Ayat perintah ini adalah bagian dari Al Quran sbg pedoman hidup manusia yang meyakini keTuhanan ALLAH SWT. Orang yang benar2 beriman pada Al Quran akan menjalankan semua hal dalam Al Quran tanpa kecuali. Maka tidak selayaknya kita menjalankan banyak ayat dalam AL Quran tapi lalai atas ayat-ayat yang lain.
[renungan]
[renungan]
Post a Comment
Silahkan berkomentar..:)